Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama berencana "membereskan" eksekutif atau jajaran pegawai negeri sipil (PNS) DKI setelah dia berhasil mengungkap anggota DPRD yang menyelipkan anggaran siluman di dalam APBD DKI. Basuki tak menampik anak buahnya masih banyak yang coba menggelembungkan anggaran.
Padahal, penyusunan anggaran sudah menggunakan sistem e-budgeting. "Setelah kami tutup APBD siluman, sekarang kami bereskan eksekutif. Mereka tuh selalu berlindung di konsultan dan menaikkan harga satuan," kata Basuki, di Balai Kota, Senin (29/6/2015).
Salah satu contoh upaya penggelembungan anggaran dapat terlihat dari anggaran pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR). Basuki bakal bekerjasama dengan pemerintah Amerika Serikat untuk membangun GOR internasional.
DKI menganggarkan pembangunan GOR sebesar Rp 48 miliar, jika didesain ulang, anggarannya bisa dipangkas hingga Rp 35 miliar.
Itu artinya, lanjut dia, satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait tidak benar dalam mengisi harga satuan di e-budgeting. Sebab, ada selisih anggaran hingga Rp 13 miliar.
"Kemungkinan ada komisinya. Makanya semakin mahal proyeknya ya semakin gede komisinya, mending distoplah (programnya) daripada duit dihabiskan enggak karuan," kata Ahok, sapaan Basuki.
Tak hanya Dinas Olahraga dan Pemuda, Pemprov DKI juga telah memangkas anggaran Dinas Pendidikan DKI.
Menurut Basuki, anggaran Dinas Pendidikan di APBD 2015 telah dipangkas hingga 18 persen. "Masa rehab sekolah sampai Rp 30 miliar, bikin universitas Rp 12 miliar saja sudah bisa nampung berapa ribu orang," kata Basuki.
Padahal, penyusunan anggaran sudah menggunakan sistem e-budgeting. "Setelah kami tutup APBD siluman, sekarang kami bereskan eksekutif. Mereka tuh selalu berlindung di konsultan dan menaikkan harga satuan," kata Basuki, di Balai Kota, Senin (29/6/2015).
Salah satu contoh upaya penggelembungan anggaran dapat terlihat dari anggaran pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR). Basuki bakal bekerjasama dengan pemerintah Amerika Serikat untuk membangun GOR internasional.
DKI menganggarkan pembangunan GOR sebesar Rp 48 miliar, jika didesain ulang, anggarannya bisa dipangkas hingga Rp 35 miliar.
Itu artinya, lanjut dia, satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait tidak benar dalam mengisi harga satuan di e-budgeting. Sebab, ada selisih anggaran hingga Rp 13 miliar.
"Kemungkinan ada komisinya. Makanya semakin mahal proyeknya ya semakin gede komisinya, mending distoplah (programnya) daripada duit dihabiskan enggak karuan," kata Ahok, sapaan Basuki.
Tak hanya Dinas Olahraga dan Pemuda, Pemprov DKI juga telah memangkas anggaran Dinas Pendidikan DKI.
Menurut Basuki, anggaran Dinas Pendidikan di APBD 2015 telah dipangkas hingga 18 persen. "Masa rehab sekolah sampai Rp 30 miliar, bikin universitas Rp 12 miliar saja sudah bisa nampung berapa ribu orang," kata Basuki.
Comments