DPRD DKI Jakarta akhirnya mengesahkan APBD DKI Jakarta tahun 2016 sebesar Rp 66,3 triliun. Pemprov DKI segera mengirim APBD yang tertuang dalam Raperda tersebut, ke Kemendagri agar segera disahkan menjadi Perda APBD DKI tahun 2016.
"Langsung kita masukin ke Mendagri, semoga cepat dan supaya bisa disahkan," ujar Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama, usai rapat paripurna, di Gedung DPRD DKI, Jl Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (23/12/2015).
Ahok menyerahkan proses selanjutnya kepada Kemendagri. Dia berharap agar tahun ini di akhir Desember APBD itu bisa disahkan dan segera digunakan untuk kepentingan warga DKI.
"Saya enggak tahu (proses di Kemendagri), harusnya tetap dalam Akhir tahun ini, harusnya bisa. Sekarang juga formatnya gampang," ujarnya.
Menurut Ahok, anggaran yang dihasilkan untuk tahun 2016 merupakan anggaran yang terbaik yang pernah dimiliki Pemprov DKI. Dia memuji kinerja DPRD dan jajaran Pemprov dalam menyusun rancangan anggaran tersebut.
"Pokoknya saya kira ini sejarah DKI yang baik ya dalam menyusun anggaran ini," pungkasnya.
"Langsung kita masukin ke Mendagri, semoga cepat dan supaya bisa disahkan," ujar Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama, usai rapat paripurna, di Gedung DPRD DKI, Jl Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (23/12/2015).
Ahok menyerahkan proses selanjutnya kepada Kemendagri. Dia berharap agar tahun ini di akhir Desember APBD itu bisa disahkan dan segera digunakan untuk kepentingan warga DKI.
"Saya enggak tahu (proses di Kemendagri), harusnya tetap dalam Akhir tahun ini, harusnya bisa. Sekarang juga formatnya gampang," ujarnya.
Menurut Ahok, anggaran yang dihasilkan untuk tahun 2016 merupakan anggaran yang terbaik yang pernah dimiliki Pemprov DKI. Dia memuji kinerja DPRD dan jajaran Pemprov dalam menyusun rancangan anggaran tersebut.
"Pokoknya saya kira ini sejarah DKI yang baik ya dalam menyusun anggaran ini," pungkasnya.
Comments