Buruh akan menggelar aksi unjuk rasa besar-besaran pada Selasa (1/9). Jangan kaget jika besok tentara akan banyak berada di sentra ekonomi temasuk mal-mal di Ibu Kota. Pangdam Jaya Letjen Agus Sutomo mengatakan jajarannya siap mem-back up polisi untuk pengamanan demo buruh besok. TNI pun disebut akan fokus menjaga sentra perekonomian di Jakarta. "Kita akan backup 17 SSK (Satuan Setingkat Kompi). 3 SSK melekat di Monas sejak pagi. Intinya Makodam Jaya backup Polda Jaya," ungkap Agus usai rapat koordinasi di Kantor Kemenkopolhuman, Jl Medan Merdeka Barat, Jakpus, Senin (31/8/2015). Selain pada titik-titik rawan, prajurit TNI juga akan berjaga di sentra-sentra perekonomian Ibu Kota. Mulai dari perkantoran hingga pusat perbelanjaan. "Aggota kami siaga sekaligus latihan pembinaan kewilayahan dari Danramil sampai Babinsa. Pasukan lain kita siagakan hingga sentra-sentra ekonomi masyarakat. Semua pertokoan seperti mal akan dijaga tentara," jelas Agus. Meski direncanakan de...
Welcome to Today's INDONESIA News